41+ Soal Penilaian Akhir Semester (PAS) PJOK Kelas IX SMP
Berikut ini 41 Soal pilihan ganda penilaian akhir semester dan 5 Soal Essay Mata Pelajaran PJOK kelas IX.
1. Untuk tendangan keras, lurus, dan mendatar menggunakan kaki bagian…
A.ujung dalam
B.kura-kura
C.bagian dalam
D.bagian luar
2.Latihan menggiring bola dengan melewati pancang-pancang bertujuan meningkatkan ....
A.kedisiplinan
B.kerja sama
C.kekompakan
D.keterampilan individu
3.Ukuran panjang lapangan sepakbola adalah ....
A.100-110 m
B.50-64 m
C.64-75 m
D.115-125 m
4.Jika bola keluar melewati garis belakang, dan yang terakhir menyentuh bola adalah pemain yang bertahan dalam permainan sepak bola, maka terjadi... .
A.tendangan sudut
B.tendangan gawang
C.tendangan bebas
D.tendangan pinalti
5.Jika terjadi pelanggaran dalam permainan sepak bola dan hukumanya tendangan bebas langsung maka isyarat wasit adalah
A.menyilangkan kedua tangan di depan dada
B.mengangkat satu tangan ke atas
C.Salah satu tangan menunjuk ke gawang lawan
D.menjulurkan kedua tangan ke depan
6.Jika bola keluar melewati garis belakang, dan yang terakhir menyentuh bola adalah pemain lawan dalam permainan sepak bola, maka terjadi... .
A.tendangan sudut
B.tendangan gawang
C.tendangan bebas
D.tendangan pinalti
7.Istilah blocking dalam permainan bola voli adalah ....
A.pergeseran tempat
B.time out
C.pergantian pemain
D.membendung
8.Time out pada permainan bola voli diminta oleh suatu regu saat ....
A.bola hidup
B.bola mati
C.servis
D.kedudukan sama
9.Posisi jari-jari tangan yang benar pada saat melakukan passing atas pada permainan bola voli dengan cara ….
A.dirapatkan
B.dikepalkan
C.ditekuk
D.dibuka lebar
10.Alat perhubungan untuk menelusuri sungai yang digunakan pada zaman dahulu adalah ....
A.getek/rakit
B.kano
C.kapal boat
D.kapal bermotor
11.Jika terjadi kebakaran yang disebabkan oleh hubungan pendek arus listrik yang pertama kali harus kita dilakukan dengan cara ....
A.memadamkan kebakaran dengan air
B.mematikan sumber listrik
C.memadamkan kebakaran dengan pasir
D.menyiapkan air sebanyak-banyaknya
12.Jika terjadi kebakaran kompor minyak tindakan pertamanya dengan cara ....
A.siram dengan air
B.padamkan listrik
C.dengan karung basah.
D.lari menyelamatkan diri
42.Tujuan utama penjelajahan adalah ....
A.mengisi waktu luang
B.bersenang-senang
C.mengenal alam sekitar
D.mengenal penduduk sekitar
14.Pemain bola voli yang diperbolehkan melakukan blok/bendungan adalah pemain yang berada diposisi....
A.4, 5 dan 6
B.1, 2 dan 3
C.3, 4 dan 5
D.2, 3 dan 4
15.Kesalahan yang sering terjadi dilakukan oleh seorang pemain bola voli ketika melakukan bloking adalah....
A.saat melakukan blok tangan menyentuh net bagian atas
B.saat mendarat kaki menginjak sebagain garis tengah
C.saat melakukan blok tangan menyentuh bola.
D.saat bloking menggunakan kedua tangan.
16.Pergerseran pemain jika terjadi pindah service dalam permainan bola voli dengan bergerak ....
A.Ke arah kiri
B.Se arah jarum jam
C.Ke arah depan
D.Ke arah belakang
17.Kesalahan yang sering terjadi ketika melakukan service dalam permainan bola voli adalah….
A.Bola Dilambungkan saat dipukul
B.Bola dipukul dengan tangan mengepal
C.Bola tidak dilambungkan pada saat dipukul
D.Bola dipukul denga tangan kiri
18.Salah satu teknik dasar permainan bola basket yang bertujuan untuk memasukan bola ke dalam jaring disebut … .
A.jumping
B.dribbling
C.passing
D.shooting
19.Kesalahan yang sering terjadi dilakukan oleh seorang pemain bola voli ketika melakukan smash adalah....
a.saat mendarat menggunakan dua kaki.
b.tangan menyentuh net bagian atas.
c.tangan menyentuh bola.
d.saat smah menggunakan tangan terkuat.
20.Sebagai awal serangan pertama dalam permainan bola voli adalah ....
A.servis
B.block
C.smesh
D.umpan
21.Menembak sambil melompat dalam permainan bola basket disebut ….
A.jump ball
B.long jump
C.jump shoot
D.pivot
22.Pada teknik lay up shoot, langkah panjang bertujuan untuk ….
A.hindari lawan
B.memperoleh jarak maju sejauh mungkin
C.mengurangi kecepatan lari ke depan
D.mempersiapkan diri untuk menolak
23.Pola pertahanan bola basket dimana seorang pemain bertugas menjaga satu orang pemain lawan disebut… .
A.Man to man defence
B.zone defence
C.zone marking
D.pressing defence
24.Regu yang menguasai bola di daerah lawan, tiba-tiba mengoper ke daerah sendiri, hal itu disebut ….
A.held ball
B.jump ball
C.back ball
D.rebound
25.Jika seorang pemain bola basket dapat memasukan bola dari luar garis setengah lingkaran maka nilainya adalah... .
A.4 angka
B.3 angka
C.2 angka
D.1 angka
26.Terjadinya bola mati dalam permainan bola basket dengan cara ....
A.operan
B.menembak
C.menggiring
D.waktu habis
27.Untuk menentukan kelas pada pertandingan pencak silat berdasarkan... .
A.warna sabuk
B.berat badan
C.umur
D.tingkatan usia
28.Upaya pembelaan dengan cara memindahkan sasaran serangan dengan langkah kaki dalam pencak silat disebut ..
A.Langkah
B.Elakan
C.Tangkisan
D.Hindaran
29.Teknik menghindari serangan lawan dengan mengadakan kontak langsung disebut ....
A.Elakan
B.Hindaran
C.Tangkisan
D. Ikutan
30.Tempat latihan untuk jenis beladiri pencak silat biasa disebut dengan ....
A.padepokan
B.sanggar
C.perguruan
D.gedung pelatihan
31.Gerakan pencak silat yang menyerupai gerakan tarian dengan musik dan pakaian tradisional merupakan bentuk dari aspek ....
A.aspek seni budaya
B.aspek kekuatan
C.aspek beladiri
D.aspek mental spiritual
32.Pada saat melakukan gerakan lompat harimau, bagian badan yang pertama menyentuh matras adalah ….
A.Kepala
B.tengkuk
C.pinggul
D.Perut
33.Sikap badan pada gerakan senam meroda adalah….
A.menghadap arah gerakan
B.membelakangi arah gerakan
C.menyampingi arah gerakan
D.menghadap kemudian membelakang
34.Sikap badan yang benar saat melakukan gerakan guling belakang dengan cara....
A.dimiringkan
B.dibulatkan
C.merenggang
D.diluruskan
35.Sebutan lain untuk gerakan berdiri dengan tangan adalah….
A.forward roll
B.tiger sprong
C.back roll
D.hand stand
36.Sikap badan pada gerakan roll depan adalah….
A.menghadap arah gerakan
B.membelakangi arah gerakan
C.menyampingi arah gerakan
D.menyilang arah gerakan
37.Sebutan lain untuk gerakan guling belakang adalah ….
A.forward roll
B.tiger sprong
C.hand stand
D.back roll
38.Sumber gerakan saat lengan memutar kebelakang pada renang gaya punggung adalah dari ...
A.Sikut
B.pergelangan tangan
C.pangkal bahu
D.jari-jari tangan
39.Kemenangan dalam perlombaan renang ditentukan oleh...
A.lamanya di air
B.yang telah menyelesaikan finis
C.gaya yang dipakai
D.gerakan yang indah
40.Latihan pertama kali yang harus dilakukan oleh perenang pemula untuk belajar berenang adalah ….
A.belajar meluncur
B.belajar mengapung
C.belajar gerakan kaki
D.belajar pengenalan air
ESSAY
1.Tuliskan 4 macam passing dalam bola basket !
2.Uraikan bagaimana cara melakukan passing atas dalam permainan bola voli !
3.Tuliskan apa yang dimaksud dengan tangkisan dalam pencak silat
4.Tuliskan 4 macam gaya dalam renang !
5.Tuliskan upaya-upaya penanggulangan agar tidak terjadinya kebakaran !
Post a Comment for "41+ Soal Penilaian Akhir Semester (PAS) PJOK Kelas IX SMP"