Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menghafal Al Qur'an dengan Cepat dan Mudah


Al-Qur’an merupakan mukjizat terbesar yang diwahyukan kepada Nabi kita Sayidina Muhammad SAW, banyak keutamaan jika kita mau belajar dan mengajar Al-Qur’an.  Menurut Nabi Muhammad SAW yang paling baik diantara semua adalah orang yang mau belajar dan mengajar Al-Qur’an. Pada jaman sekarang ini sudah banyak terjadi pergeseran nilai, sebagai contoh: kalau dulu hampir disetiap rumah di desa-desa terdengar suara anak-anak ngaji tetapi sekarang hal itu sudah agak langka kita jumpai, padahal Allah SWT memberikan imbalan besar bagi hambanya yang selalu membaca Al-Qur’an.

Keutamaan Menghafal Al-Qur’an
Banyak keutamaan menghafal AL-Qur’an diantaranya Allah menjanjikan surga baginya jika benar menghafal mengerti maknanya, akan ditinggikan derajatnya, dihiasi dengan perhiasan-perhiasan yang indah oleh Allah SWT dan akan dimuliakan orang tua para penghafal Al-Qur’an dengan dipakaikan mahkota dikepala orang tua mereka .

Cara Menghafal Al-Quran
untuk dapat menghafal Al-Qur’an dengan cepat dan mudah, anda harus yakin serta niatkan benar-benar menghafal karena Allah SWT semata bukan karena yang lain, semoga kita terhindar dari perbuatan riya. Kekuatan menghafal setiap orang berbeda satau dan lainnya sebagai contoh ada yang cepat hafal tetapi cepat pula lupanya, ada pula yang lambat hafal tetapi cepat lupa dan ada yang cepat hafal dan tidak lupa-lupa. Kalau penulis sendiri sih masuk kedalam kategori cepat hafal-cepat lupa juga.. hehe

Cara Menghapal Al Qur'an dengan Cepat dan Mudah
  • Cari mushaf hafalan untuk memudahkan
  • Luangkan waktu untuk menghafal 30 menit sampai 1 jam sehari, ulang-ulang ayat yang dihafal selama 30 menit boleh 3 sampai 5 ayat sehari.
  • Ulang hafalan pada shalat sunat Rawatib, Qabliyah dan ba’diyah Zhuhur , Qabliyah Ashar, ba’diyah magrib, Qabliyah dan ba’diyah Isya, dan Qabliyah Subuh, Begitu pula dihari berikutnya.
  • Konsisten yaitu usahakan tiap hari hafal minta doa pada Allah SWT agar dimudahkan.

Cara Mengajarkan Anak Menghafal Al Quran Sejak Dini
Kalau kita tidak bisa menghafal Al-qur’an makan tekadkan dalam diri bahwa anak kita harus bisa menghafal Al-Qur’an, antar anak kita kependidikan yang mengajarakan Al-Qur’an. Kalau kita tau kadar kekuatan iman kita tidak mampu untuk masuk ke Surganya Allah maka manfaatkan anak kita untuk dapat membawa kita meraih surganya Allah SWT, karena hanya 3 amal yang tidak terputus ketika seseorang meninggal, yaitu Amal, sedekah jariah dan anak yang shaleh.
Untuk menjadikan anak kita anak yang shaleh dan dapat menghafal Al-Qur’an harus diajari sedari dini, bahkan ketika anak masih dalam kandungan sudah harus dibiasakan mendengar Al-Qur’an. Ketika anak sudah lahir kedunia biasakan juga anak mendengar muratal Al-Qur’an perjuz selama 1 bulan dan ganti setiap juz dibulan berikutnya. Yang perlu diperhatikan jauhkan anak dari Televisi atau Gadget lainnya yang mengganggu anak cepat menghafal AL-Qur’an, selalu buat jadwal setoran hafalan ketika anak sudah memasuki usia pendidikan sejak dini, misal dengan mengharuskan anak menyetor hafalan setiap seminggu sekali, jika anak setiap minggu ada tambahan hafalan berikan mereka hadiah untuk memotivasi mereka menghafal lagi.
Jadilah contoh yang baik untuk anak-anak kita, jangan sampai anak kita suruh hafal AL-Qur’an tetepi bapaknya asik dengan game bahkan ibunya terlalu sibuk dengan korea. Semoga kita terhindar dari kegiatan-kegitan yang melalaikan.

Semoga bermanfaat